Karbon Aktif adalah material yang mengandung karbon dan berfungsi untuk menghilangkan bau, warna dan rasa pada air. Karbon Aktif berasal dari material batubara (coal based) atau arang batok kelapa (coconut based). Karbon Aktif Batubara (Coal Based) dapat menyerap klorin lebih kuat dan total organic lebih besar serta memiliki hardness yang tinggi sehingga tahan terhadap tekanan tinggi. Karbon Aktif Batok Kelapa (Coconut Based) memiliki jumlah abu (ash content) lebih sedikit serta luas permukaan lebih besar dan jika jenuh masih bisa diregenerasi. Karbon Aktif bekerja dengan cara penyerapan atau absorpsi yaitu pada saat ada bahan yang melalui karbon aktif tersebut, material yang terkandung di dalamnya akan diserap sehingga mampu mengambil beberapa kandungan yang tidak baik dari sebuah air.
Filtera Solusindo menawarkan Karbon Aktif baik dari lokal maupun import, yang terdiri dari beberapa macam jenis, yaitu :
1. Karbon Aktif Batok Kelapa (Coconut Shell)a. Merk : Lokal
Iodine Number : < 650 mg/g
Packing : 20 kg per bag
b. Merk : HayCarb - Srilanka
Iodine Number : 900 s/d 1150 mg/g
Packing : 25 kg per bag
2. Karbon Aktif Batubara (Coal Based)
a. Merk : Calgon
Type : Filtrasorb 100 (F-100)
Iodine Number : 850 mg/g
Packing : 25 kg per bag
b. Merk : Jacobi - Swedia
Type : Aquasorb 1000
Iodine Number : > 850 mg/g
Packing : 25 kg per bag
3. Karbon Aktif Pellet
a. Merk : Jacobi - Germany
Type : Ecosorb
Pellet Diameter : 4 mm
Packing : 25 kg/bag
a. Merk : Lokal
Pellet Diameter : 4 mm
Packing : 25 kg/bag